Sabtu, 05 April 2014

[Terbaru] 5 Desain Ruang Keluarga Minimalis Moderen

[Terbaru] 5 Desain Ruang Keluarga Minimalis Moderen - Ruang keluarga menjadi sangat penting bagi sebagian orang karena akan membuat suasana berkumpul bersama keluarga menjadi lebih nyaman. Jika Anda mempunyai ruang keluarga yang nyaman, bersih dan tertata dengan rapi tentunya akan membuat Anda bisa menghilangkan stress hanya dengan bersantai di dalamnya, namun bagaimana jika ruang keluarga yang Anda punya berantakan? Tentunya Anda akan semakin stress dan tidak nyaman ketika masuk rumah.

Untuk itu sebuah ruang keluarga harus didesain sedemikian rupa agar Anda dapat merasakan kenyamanannya. Bila Anda memiliki ruang yang terbatas untuk membuat ruang keluarga, Anda bisa membuat ruang keluarga minimalis. Desain ini juga sangat cocok untuk Anda yang sudag mempunyai rumah desain minimalis ataupun yang memiliki ruangan kecil untuk sebuah ruang keluarga. 

Ruang Keluarga Minimalis
Ruang keluarga minimalis bukanlah sebuah ruang keluarga yang kosong tanpa dekorasi, ruang keluarga minimalis tetap menggunakannya hanya saja dalam penggunaannya lebih sederhana tanpa menghilangkan fungsi utama sebuah ruang keluarga untuk bersantai bersama keluarga. Bagi Anda yang ingin mempunya ruang keluarga minimalis yang baik dan nyaman, simak baik-baik beberapa tips bermanfaat berikut.


Tips Mendapatkan Ruang Keluarga Minimalis Yang Nyaman

  • Konsep ruang keluarga. Rencanakan konsep ruang keluarga yang Anda inginkan, dengan menentukan konsepnya Anda akan lebih mudah menentukan desain yang akan diaplikasikan nantinya. Misalnya Anda ingin membuat ruang keluarga tanpa sofa atau lesehan, Anda akan menggunakan karpet sebagai alas duduk. Sebaliknya misalnya Anda akan membuat ruang keluarga minimalis menggunakan sofa, tentunya Anda akan membutuhkan sofa lengkap dengan mejanya.
  • Pemilihan warna cat. Pemilihan warna cat yang hendak dipakai pada ruang keluarga minimalis juga menjadi kunci agar ruang keluarga Anda nyaman dipangang. Saran kami saat memilih warna cat, Anda bisa menggunakan warna cat yang bersih dan cerah seperti putih. Anda bisa menggunakan 2 sampai 3 kombinasi warna tergantung selera Anda. Warna yang biasa digunakan pada ruang keluarga minimalis seperti putih, hijau dan krem. Warna gelap juga bisa diaplikasikan, tetapi sebaiknya hanya dipakai untuk menambah aksen ruangan.
  • Perabot dan furnitur. Isi ruang keluarga minimalis Anda dengan perabot dan furnitur yang diperlukan saja. Gunakan funitur dangan bentuk yang sederhana dan mudah dipersihkan dan hindari penggunakan perabot dan furnitur yang berlebihan, karena akan membuat ruang keluarga Anda sempit.
  • Pencahayaan yang baik. Buat pencahayaan yang merata ke seluruh bagian ruang keluarga minimalis Anda. Anda juga bisa menambahkan pencahayaan yang searah pada dekorasi tertentu untuk memperjelas dekorasi tersebut. Sebaiknya gunakan lampu yang tahan lama dan ramah lingkungan, untuk lampu seperi ini Anda bisa menggunakan lampu LED karena selain ramah lingkungan dan tahan lama, lampu LUD juga rendah konsumsi listrik.
  • Tempat pengyimpanan. Bila Anda sering membaca buku, koran atau majalah di ruang keluarga. Buatlah tempat penyimpanan yang unik dan sederhana, karena selain membuat ruang keluarga minimalis Anda rapi, tempat penyimpanan yang unik juga akan menambah nilai estetika ruang keluarga minimalis Anda.
Semoga dengan beberapa tips di atas dapa membantu Anda untuk  mendapatkan ruang keluarga minimalis yang nyaman untuk Anda dan keluarga. Agar Anda lebih mudah mendapatkan gambaran ruang keluarga minimalis yang nyaman, berikut kami sertakan referensi gambar ruang keluarga minimalis.

Ruang Keluarga Minimalis

Ruang Keluarga Minimalis

Ruang Keluarga Minimalis

Ruang Keluarga Minimalis

Ruang Keluarga Minimalis

Semoga dengan tips dan gambar yang kami berikaan di atas dapat bermanfaat untuk Anda. Terimakasih telah membaca artikel kami tentang ruang keluarga minimalis dan jangan lupa membaca artikel bermanfaat kami lainnya.
[Terbaru] 5 Desain Ruang Keluarga Minimalis Moderen Rating: 5 Diposkan Oleh: LUTFI asrori